header niko 728 x 90
BREAKING

Sabtu, 07 September 2013

Seorang Sopir Taxi yg Menginspirasi

Bandara Soeta, 07 Sept 2013

Pagi tadi sekitar pukul 10, aku check out dari hotel tempatku menginap di kawasan Jl Wahid Hasyim Jakarta Pusat...setelah beberapa hari mengikuti kegiatan bisnis di ibukota...

Langsung cari taksi untuk membawaku ke bandara, alhamdulillah langsung dapet taksi dan tancap gaslah aku ke bandara....pesawat sih masih jam 13 tapi tau sendiri khan kondisi Jakarta yang nggak bisa diprediksi....

Alhamdulillah jalanan lancar hari ini...kepadatan kendaraan di jalan utama Jakarta sama sekali tidak menampakkan kegarangannya...bener2 lengang hari ini...hehehe...makasih Ya Allah...

Selama perjalanan ke bandara, sang driver, sebut saja Mas Agus ngajakin ngobrol dg semangatnya....pria 23 tahun asal Nganjuk ini pun langsung akrab dengan obrolan sepanjang jalan...

Siapa yang nyangka pemuda ini sudah punya motor idamannya Kawasaki Ninja 250 cc warna merah yang diimpikannya dan dilakoni menebusnya selama 5 tahun berusaha...

Berawal dari kampungnya di Nganjuk, dia nekat ke Jakarta pada usia 18 tahun....pamit kepada kedua ortunya untuk bekerja sebagai Security di Jakarta....
Setibanya di Jakarta, mas Agus sempet bingung dan akhirnya untuk bisa beli makan diapun ngamen....hebatnya ngamennya ini tidak menjadi mata pencahariannya melainkan hanya ketika dia butuh makan atau laper aja....tidurpun di sembarang tempat yang penting aman...
Mas Agus punya prinsip aku nggak mau nyolong atau mencuri...aku harus bisa punya pekerjaan yang halal dan bisa meraih apa yang aku impikan....

Dalam perjalanannya itu Mas Agus akhirnya bekerja sebagai buruh bangunan di sebuah perumahan di Bekasi.....saat itu ada sebuah rumah petinggi negara yang sedang direnovasi....berkat usaha dan kejujurannya justru tenaganya dimanfaatkan sang empunyarumah....direkrutlah mas Agus sebagai driver dirumah itu....

Waktu berlalu akhirnya mas Agus mandiri dengan menjadi sopir taksi seperti sekarang ini....dengan selalu membawa mimpinya....aku pengen punya Kawasaki Ninja 250 cc warna merah mas....dan aku nggak akan pulang kampung sebelum punya itu...alhamdulillah hal itu terwujud...dengan usaha dan kedisiplinannya mengelola keuangannya dia mampu memboyong motor impiannya yang seharga hampir 50 juta itu....

Saat ini mas Agus tinggal disebuah rumah sederhana di kawasan Pekayon Bekasi...disanapun dia menampung temen2nya yang belum mampu....kebaikan hatinya ini ternyata mendatangkan banyak rezeki....rumah sederhananya pun penuh dengan perbaotan home theatre yang cukup bagus untuk menemani mas Agus dan teman2nya beristirahat....

Menarik kisah ini....semangat dan cita2 yang diperjuangkan membuahkan hasil....saat inipun mas Agus sedang mengikuti program kepemilikan mobil taksi tempatnya bekerja...dia bilang nanti setelah mobil ini jadi milik saya....saya akan jual dan saya belikan tanah dikampung....luar biasa visinya untuk masa depan.....bagaimana dengan Anda?

Sahabat....disekitar kita banyak sekali hal bisa menumbuhkan semangat dan motivasi tetapi kita sering nggak bisa membaca karena keegoisan kita....
Mas Agus dengan segala kesederhanaannya saja masih bisa berbuat lebih untuk orang2 disekitarnya....bahkan bisa membuat visi untuk kehidupannya kelak dan dia hanya seorang sopir taksi....lalu bagaimana dengan kita?? 

Semoga kita senantiasa bisa menjadi yang terbaik selama hidup kita....karena yaa kita nggak bisa mengulangi kehidupan kita setelah kita mati khan....

Yuuuk kita DAHSYATkan HIDUP kita.....siaaaaap????

Salam Sukses buat Sahabat semua....
 
Copyright © 2013 Tommy Arno Funz Pembicara Internet Marketing
Design by FBTemplates | BTT